Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi kondang Endang S Taurina tampil di acara Ramadan Runway Show 2018 di Kota Kasablanka, Minggu (24/6/2018).
Wanita yang populer di era 1980-an itu datang ke panggung sambil melantukan lagu 'Antara Benci dan Rindu'.
Mengenakan gamis hijau daun beserta kerudung, Endang melambaikan tangan kepada penonton yang antusias melihatnya.
Baca: Orangtua Kekasih Meminta Cepat Bertunangan, Baim Wong Umumkan Tanggal Lamaran
Suara tingginya terdengar sempurna kala menyanyikan tembang lawas itu.
Ternyata, Endang tak bernyanyi secara live.
Usai bernyanyi, wanita berusia 54 tahun itu mengungkapkan kondisinya yang sedang tidak prima.
Baca: Paula Verhoeven Mengaku Kesulitan Terima Kebiasaan Baim Wong Soal Ini
"Maaf ya. Suaranya sedang serak banget lho ini. Aduh udah grogi aja," ujar Endang sambil malu-malu.
Endang menutup penampilan itu dengan single populernya 'Katakan Sejujurnya.'
"Buat yang ini, ibu-ibu harus bantuin saya nyanyi ya. Siap ya?" katanya.
Baca: Baim Wong Jadi Jawaban Doa Paula Verhoeven Soal Jodoh
Betul saja, Endang turun ke panggung dan menyodorkan mikrofon ke penonton.
Untungnya, tiga penonton yang ia minta untuk bantu bernyanyi hapal semua lirik lagunya.
"Terima kasih ya semuanya. Terima kasih banyak," ucap Endang sambil membungkukan badannya.
http://www.tribunnews.com/seleb/2018/06/24/badan-kurang-fit-endang-s-taurina-minta-penonton-bantu-dirinya-menyanyi
No comments:
Post a Comment